Mungkin ada sobat yang suka berfoto-foto atau tepatnya hobi fotografi, baik menggunakan perangkat Android, kamera digital, maupun kamera DSLR? Nah, khusus pada kesempatan ini saya akan mengulas aplikasi khusus untuk sobat yang hobi fotografi.
Sesuai dengan judulnya, aplikasi yang akan saya ulas kali ini tidak hanya satu tetapi 3 aplikasi yang berfungsi untuk berbagi hasil jepretan sendiri (karya sendiri) dan juga dapat digunakan sebagai ajang menjual foto sobat dan juga membeli foto orang lain melalui perangkat Android yang sobat miliki. Sebenarnya di Play Store masih banyak aplikasi seperti ini, tetapi karena keterbatasan waktu dan kemampuan hanya 3 aplikasi ini yang saya ulas.
Sengaja judulnya saya tuliskan 3 aplikasi Android untuk menjual foto hasil jepretanmu, karena pada review ini khusus untuk sobat yang ingin penghasilan tambahan dari hobi fotografi yang Anda tekuni meskipun sebenarnya selain untuk menjual juga dapat dijadikan untuk melihat-lihat foto hasil jepretan orang lain, bersosialisasi dengan orang yang memiliki hobi sama, dan juga dapat dijadikan sarana untuk membeli foto yang ada.
Sesuai dengan judulnya, aplikasi yang akan saya ulas kali ini tidak hanya satu tetapi 3 aplikasi yang berfungsi untuk berbagi hasil jepretan sendiri (karya sendiri) dan juga dapat digunakan sebagai ajang menjual foto sobat dan juga membeli foto orang lain melalui perangkat Android yang sobat miliki. Sebenarnya di Play Store masih banyak aplikasi seperti ini, tetapi karena keterbatasan waktu dan kemampuan hanya 3 aplikasi ini yang saya ulas.
Sengaja judulnya saya tuliskan 3 aplikasi Android untuk menjual foto hasil jepretanmu, karena pada review ini khusus untuk sobat yang ingin penghasilan tambahan dari hobi fotografi yang Anda tekuni meskipun sebenarnya selain untuk menjual juga dapat dijadikan untuk melihat-lihat foto hasil jepretan orang lain, bersosialisasi dengan orang yang memiliki hobi sama, dan juga dapat dijadikan sarana untuk membeli foto yang ada.
Pada screenshot di atas adalah tampilan contoh foto dari pengguna aplikasi tersebut, mulai dari kiri adalah tampilan aplikasi Clashot, kemudian yang tengah adalah aplikasi Fotolia - Instant, dan paling kanan adalah Snapwire. Baiklah, langsung saja ke review masing-masing aplikasi.
1. Clashot - Take pics, make money
Ikon Clashot |
Jual dan beli foto kini semakin mudah dengan aplikasi-aplikasi semacam ini, membantu yang hobi fotografi dan juga membantu yang ingin membeli foto. Selain itu juga menguntungkan bagi perusahaan. Clashot adalah salah satu perusahaan yang menjadi perantara antara penjual dan pembeli foto, dan kini dengan Android semakin mudah aktivitas tersebut.
Pada aplikasi ini, selain untuk jual-beli juga berfungsi untuk bersosialisasi dengan para penyuka fotografi yang ada. Karena selain dengan menjual atau membeli foto, juga ada aktivitas lain yang mungkin menghasilkan dolar yaitu dengan saling melakukan like dan mengikuti "offers" atau tawaran yang suatu saat ada. Tetapi yang perlu diketahui tidak sembarang "like" yang mendapatkan dolar, tetapi adalah jempol dari para "Expert" yang ada di Clashot.
Bagaimana cara mendaftar di Clashot?
Cara mendaftar menjadi fotografer atau orang yang ingin menjual fotonya cukup dengan mengunjungi situsnya yang berada di clashot.com atau dengan mengunduh aplikasi Clashot kemudian mendaftar melalui aplikasi. Untuk syarat pendaftaran seperti biasa, tetapi disarankan untuk Anda yang memiliki akun paypal atau skrill karena pembayaran dapat ditransfer via akun tersebut.
Berapa foto Anda akan dibeli?
Karena ini sistem bagi hasil, maka yang perlu diketahui umumnya pembelian foto adalah 1 dolar dan sobat akan mendapatkan 0,44 dolar. Tetapi jika ada kontes atau offers dari perusahaan terkenal mungkin per foto bisa 50 dolar. (info lebih lanjut silahkan lihat di sini.
Ingin mendapatkan bayaran lebih, apakah bisa?
Sayangnya saat ini tidak bisa sob. Silahkan baca selengkapnya di sini.
Siapakah user "Expert Clashot"?
User Expert Clashot adalah pengguna biasa yang memiliki aktivitas istimewa, misalkan yang suka ngelike foto orang lain dan juga suka upload-upload foto di Clashot dan dari aktivitas tersebut maka moderator Clashot menunjuknya sebagai pengguna Expert. Dan tanpa kecuali, sobat juga dapat menjadi pengguna expert clashot loh, tetapi hati-hati status tersebut juga bisa ditarik lagi (silahkan baca keterangan aslinya di sini).
Persyaratan foto yang diupload
Sebenarnya tidak ada persyaratan foto yang mengikat, hanya saja ada hal-hal yang perlu diketahui agar foto bisa diterima sebagai "foto yang pantas untuk dijual", karena bukan asal foto yang dapat dijual. Foto Anda yang dapat dijual akan ditandai atau Anda akan mendapat e-mail pemberitahuan ke alamat e-mail yang Anda daftarkan pada akun Clashot. Berikut adalah persyaratan foto yang disarankan:
- Foto yang diupload lebih baik tidak lebih dari 10 Mb (sumber)
- Plot yang menarik, art photographiphy, foto yang bagus/ indah
- Foto adalah jepretan Anda sendiri (bukan jepretan orang lain)
- Ukuran foto tidak kecil (lebih dari 999 pixel)
- Jangan upload foto yang memiliki watermark
- Pencahayaan yang bagus dan sesuai
- Foto harus kreatif, bukan sekedar sunset/ sunrise kecuali jika ada hal yang unik
- Dan lain-lain (silahkan baca di sini)
Kelebihan dari Clashot adalah dapat menarik pembayaran dengan batas yang minimal, yaitu ketika sudah memiliki 3 dolar di akun maka Anda akan dapat melakukan payout atau penarikan uang ke akun Paypal atau Skrill.
Review aplikasi Clashot
Setelah mengetahui tentang Clashot secara ringkas, mari kita mengulas aplikasinya. Aplikasi ini berfungsi untuk jual-beli dan bersosialisasi dengan sesama penggemar fotografi, berbagi like, berbagi cerita, dan berbagi karya. Selain itu dapat melakukan like juga dapat memberikan komentar, mencari teman dari facebook, google plus, twitter, dan kontak yang menggunakan aplikasi ini. Berikut adalah tentang aplikasi ini:
Nama |
: Clashot
|
Versi |
: 2.75.5.3
|
Update |
: April 2015
|
Ukuran file |
: 6,3 MB
|
Versi Android |
: 4.0 dan lebih baru
|
Developer |
: ClashotInc.
|
Situs |
: clashot.com
|
Kelebihan:
+ Gratis, tanpa iklan
+ Selain untuk jual-beli juga untuk bersosialisasi dan berbagi
+ Dapat menemukan teman dengan mudah dari fb, twitter, g+ ataupun kontak yang sama-sama menggunakan aplikasi ini
+ Batas payout yang kecil, yaitu 3 dolar sudah dapat menarik pembayaran
+ Lain-lain
Kekurangan:
Tidak saya ketahui kekurangan aplikasi ini, sudah cukup banyak penjelasan yang ada pada aplikasi terkait persetujuan syarat dan kondisi dan persetujuan keanggotaan, meskipun tidak dijelaskan secara rinci tentang kriteria foto yang harus diupload tetapi Anda dapat menemukannya di situsnya.
Download
Untuk sobat yang ingin mengunduh aplikasi ini, silahkan pilih dari salah satu link berikut ini:
2. Fotolia Instant
Ikon Fotolia Instant |
Bukan sekedar developer aplikasi biasa, Fotolia adalah sebuah perusahaan yang berkecimpung di dunia jual-beli file foto secara online. Dan sedang melebarkan sayapnya dengan membuat aplikasi Android untuk orang yang ingin menjual hasil jepretannya dengan komisi yang dibagi.
Tentunya tidak hasil jeprestan biasa, karena sebelum foto dapat ditampilkan akan melalui beberapa tahap yaitu Pending - In Review - Accepted. Jadi foto setelah diunggah akan pending terlebih dahuylu kemudian direview oleh petugas "pereview" foto yang mungkin akan berlangsung 1-5 hari kerja kemudian jika foto diterima maka akan tampil pada bagian accepted, tetapi jika ditolak maka sobat akan mendapatkan e-mail pemberitahuan bahwa foto yang sobat upload telah ditolak. Selain dari itu, yang menunjukkan perusahaan ini cukup besar dan fokus pada bidang jual-beli foto adalah ia memiliki perwakilan di banyak negara semisal Australia, Polandia, Brazil, Jepang, dan lain-lain.
Tentunya tidak hasil jeprestan biasa, karena sebelum foto dapat ditampilkan akan melalui beberapa tahap yaitu Pending - In Review - Accepted. Jadi foto setelah diunggah akan pending terlebih dahuylu kemudian direview oleh petugas "pereview" foto yang mungkin akan berlangsung 1-5 hari kerja kemudian jika foto diterima maka akan tampil pada bagian accepted, tetapi jika ditolak maka sobat akan mendapatkan e-mail pemberitahuan bahwa foto yang sobat upload telah ditolak. Selain dari itu, yang menunjukkan perusahaan ini cukup besar dan fokus pada bidang jual-beli foto adalah ia memiliki perwakilan di banyak negara semisal Australia, Polandia, Brazil, Jepang, dan lain-lain.
Bagaimana cara mendaftar di Fotolia Instant?
Untuk mendaftar di Fotolia sangat mudah, yaitu cukup menuju situsnya yang beralamat di fotolia.com kemudian klik "Register" atau mendaftar setelah mengunduh aplikasi ini.
Apakah syarat-syaratnya jika ingin menjual foto via aplikasi ini?
Sebelum mendownload dan memakai aplikasi ini, khususnya untuk sobat yang benar-benar ingin menjual foto di sini, silahkan simak beberapa syarat berikut ini:
- Paling tidak berusia 18 tahun
- Foto yang diupload adalah benar-benar milik Anda
- Memiliki/ memiliki hak untuk semua objek yang difoto (misalkan orang, barang, dll)
- Mengkonfirmasi pendaftaran dengan mengklik link yang dikirim ke e-mail (saat pertama kali mendaftar)
- Mengupload kartu identitas (KTP atau SIM) di member area
- Setuju dengan syarat dan ketentuan pembagian hasil jual yang diterapkan oleh Fotolia, yaitu jika dengan metode "Pay-As-You-Go" maka Anda akan mendapatkan honor 20% - 63% dari hasil penjualan (persentase honor ditentukan berdasarkan ranking sobat, silahkan lihat di sini), sedangkan jika pembeli adalah pengguna yang berlangganan, maka sobat akan mendapatkan honor 20% sampai 25% dari hasil penjualan.
Apa syarat foto yang diupload?
Terdapat beberapa jenis persyaratan yang harus Anda penuhi. Yaitu syarat teknis, spesifikasi hukum, dan spesifikasi komersial dan artistik. Berikut adalah rinciannya:
- Syarat teknis
- Foto harus berformat JPEG
- Resolusi minimal 2400 x 1600 atau 4MP
- Foto harus memenuhi rasio standar yang diterapkan
- Ukuran file tidak lebih dari 30 MB
- Foto tidak dirubah ukurannya (diupload dengan ukuran aslinya)
- Spesifikasi hukum
- Anda adalah orang memotretnya (bukan orang lain)
- Surat model rilis yang valid jika di dalam foto terdapat orang (tenang saja, di aplikasi terdapat formulir untuk pengisian data tersebut)
- Di dalam foto tidak terdapat logo yang dilindungi
- Di dalam foto tidak terdapat bangunan, barang, dan lain lain yang hak intelektualnya di lindungi (jika terdapat, maka harus memiliki surat izin dari pemiliknya atau property relase)
- Spesifikasi komersial dan artistik
- Foto harus bebas dari masalah teknis (bingkai, interpolasi, dan lain-lain)
- Foto harus kreatif dan kemungkinan banyak dicari oleh pembeli
- Foto harus sesuai dengan standar moral Fotolia
Jika sobat sudah memiliki kredit sebanyak 50 (yang berarti 50 dolar) di akun Fotolia, maka sobat dapat melakukan penarikan uang via Paypal atau Moneybookers.
Review tentang aplikasi Fotolia
Setelah mengetahui sedikit tentang perusahaan Fotolia, sekarang waktunya review ringkas aplikasi Instant - Fotolia yang berfungsi untuk upload foto, melihat foto-foto orang lain yang telah dipajang dan memajang foto hasil jepretan sobat agar dibeli oleh orang-orang yang sedang mencari foto sesuai dengan yang diinginkannya, sedangkan jika ingin membeli foto Anda harus menuju situs Fotolia. Berikut adalah tentang aplikasi tersebut:
Nama |
: Instant
|
Versi |
: 1.2.1
|
Update |
: Maret 2015
|
Ukuran file |
: 4,7 MB
|
Versi Android |
: 2.2 dan lebih baru
|
Developer |
: Fotolia
|
Situs |
: fotolia.com
|
Kelebihan:
+ Gratis, tanpa iklan
+ Ringan, apk kecil
+ Tampilan sederhana, mudah digunakan
+ Dapat mengambil foto dari galeri dan kamera
+ Terdapat tabulasi "my releases" untuk mengisi bukti rilis model
+ Dapat digunakan mulai dari Android versi 2.2
+ Dan lain-lain
Kekurangan:
Penjelasan tentang aplikasi, syarat-syarat, dan lain-lain sangat sedikit, sehingga untuk mengetahui kententuan dan sayarat yang ada harus melihat di situsnya yang berada di alamat fotolia.com.
Download
Untuk sobat yang ingin mengunduh aplikasi ini, silahkan pilih salah satu link berikut:
+ Ringan, apk kecil
+ Tampilan sederhana, mudah digunakan
+ Dapat mengambil foto dari galeri dan kamera
+ Terdapat tabulasi "my releases" untuk mengisi bukti rilis model
+ Dapat digunakan mulai dari Android versi 2.2
+ Dan lain-lain
Kekurangan:
Penjelasan tentang aplikasi, syarat-syarat, dan lain-lain sangat sedikit, sehingga untuk mengetahui kententuan dan sayarat yang ada harus melihat di situsnya yang berada di alamat fotolia.com.
Download
Untuk sobat yang ingin mengunduh aplikasi ini, silahkan pilih salah satu link berikut:
3. Snapwire - Sell Your Photos
Ikon Snapwire |
Aplikasi ketiga atau yang terakhir, kali ini juga bukan developer aplikasi biasa karena merupakan sebuah perusahaan yang profesional dalam bidang jual-beli foto dan mungkin dapat dikatakan lebih profesional dari Clashot dan Fotolia (menurut pendapat pribadi) karena sering memiliki banyak request atau permintaan dari pencari foto (client atau pembeli foto) tetapi dengan cara semisal kontes atau tantangan.
Setiap request bermodel kontes, yaitu seluruh pengguna yang memenuhi syarat dipersilahkan submit foto hasil jepretannya dengan syarat dan ketentuan masing-masing permintaan yang berbeda (jadi sebelum mengikuti kontes harus membaca syarat-syaratnya). Ada kontes yang membutuhkan model rilis, properti rilis dan sebagainya tetapi ada yang tidak.
Tetapi disamping itu, para pencari foto/ pembeli foto juga dapat membeli foto yang berada di profil sobat, jadi silahkan memajang foto yang bagus-bagus di profil sobat :-).
Apakah syarat untuk mendaftar Snapwire
Syarat untuk mendaftar menjadi anggota Snapwire paling tidak pengguna harus berumur 18 tahun, pengguna 14 tahun ke bawah tidak diizinkan untuk melakukan upload foto dan menggunakan layanan Snapwire. Silahkan baca selengkapnya di sini.
Setelah mendaftar silahkan mengisi lengkap tentang data diri Anda, kemudian silahkan mengunggah paling tidak 4 foto yang bagus di profil sobat agar direview oleh moderator. Berikut adalah beberapa kriteria foto yang bagus (sumber dari FAQ Snapwire):
- Bersih dari bingkai (entah salah terjemah atau tidak)
- Memilliki daya beli (menarik untuk dibeli)
- Pencahayaan yang bagus, tajam, dan memiliki konsep yang bagus/ unik
- Hindari "Tangkapan Cerita" ("Happy Snap" bahasa Inggrisnya, entah salah terjemah atau tidak ^_^)
Syarat foto yang dikirim
Setelah mendaftar, Anda dapat langsung mengunggah foto hasil jepretan Anda (bukan jepretan orang lain). Berikut adalah beberapa syarat yang harus diperhatikan sebelum mengupload foto agar "dilirik pembeli":
- Harus JPEG, tidak ada batas ukuran
- Minimal sisi pendeknya adalah 800 pixel
- Memiliki model rilis, properti rilis, dll (jika diupload dimarketplace atau pada kontes yang memberikan syarat adanya surat tersebut) - Contoh model release silahkan lihat di sini
- Tidak melanggar kearifan lokal dan nasional
Sepeti pada Fotolia yang memiliki sistem ranking, di Snapwire juga memiliki sistem ranking pengguna yang disebut level. Berikut adalah daftar level tersebut beserta penjelasan ringkasnya:
- Explorer: ini adalah awal Anda memulai "berkarir" di Snapwire, mulailah dengan mengikuti Challanges/ atau tantangan agar memiliki kesempatan mendapatkan status "nominated" dan naik level. Jika foto Anda ternominasi, maka Anda level Anda akan naik menjadi "Shooter" dan dapat mengikuti request dari para pembeli.
- Shooter: dengan level ini, jika foto yang Anda submit ke request menjadi nominasi maka Anda akan mendapatkan poin untuk setiap status "nominated" tersebut.
- Advanced: untuk mencapai level ini diperlukan poin 1.000. Pada level ini Anda dapat diminta untuk memotret foto dari client atau pembeli
- Expert: untuk mencapai level ini diperlukan poin 5.000.
- Elite: untuk mencapai level ini diperlukan poin 15.000.
- Pro: untuk menjadi PRO anda harus memiliki poin 50.000. Ketika Anda pada level ini para pembeli, pebisnis, dan orang yang membutuhkan foto dapat memberi komisi secara langsung kepada Anda.
Anda akan dibayar 70% dari hasil penjualan foto jika Anda mendapatkan request langsung dari pembeli, sedangkan jika foto Anda dibeli dari Marketplace maka komisi Anda 50%.
Pembayaran dapat sobat tarik via Paypal dan akun Bank, sedangkan untuk minimum penarikan saya sendiri kurang tahu karena tidak ada pada halaman FAQ :-D, silahkan mencari informasi sendiri ya sob atau jika sobat lebih tahu silahkan menambahkan.
Review aplikasi Snapwire
Setelah mengetahui sedikit tentang Snapwire dan beberapa aturan yang ada, maka kini saatnya mengulas aplikasi untuk menjadi anggota Snapwire dan menjual foto hasil jepretan Anda. Berikut adalah tentang aplikasi tersebut:
Nama |
: Snapwire
|
Versi |
: 1.4.2
|
Update |
: April 2015
|
Ukuran file |
: 6 MB
|
Versi Android |
: 4.0.3 dan lebih baru
|
Developer |
: Snapwire Media Inc.
|
Situs |
: snapwire.com
|
Kelebihan:
+ Gratis, tanpa iklan
+ Tampilan elegan
+ Mudahh digunakan
+ Banyak request dan challange
+ Dan lain-lain
Kekurangan:
Tidak saya ketahui kekurangan aplikasi ini.
Download
Untuk sobat yang ingin mengunduh aplikasi Snapwire, silahkan download via salah satu link berikut:
Manakah yang harus saya gunakan?
Setelah mengetahui 3 aplikasi di atas, mungkin akan timbul pertanyaan "Manakah yang terbaik?" atau "Manakah yang harus saya pakai?". Berikut adalah beberapa saran yang mungkin cocok untuk Anda:
Semoga bermanfaat.
Setelah mengetahui 3 aplikasi di atas, mungkin akan timbul pertanyaan "Manakah yang terbaik?" atau "Manakah yang harus saya pakai?". Berikut adalah beberapa saran yang mungkin cocok untuk Anda:
- Jika Anda adalah pemula dan suka bersosialisasi, melihat-lihat foto untuk mencari inspirasi maka silahkan gunakan aplikasi Clashot.
- Jika kemampuan Anda memotret sudah cukup bagus/ menengah, memiliki banyak karya, dan selalu berkarya silahkan gunakan aplikasi Clashot atau juga dengan Fotolia - Instant.
- Jika Anda adalah ahli atau expert dalam bidang fotografi, silahkan gunakan Snapwire atau juga dengan Fotolia - Instant. Atau silahkan menggunakan ketiga-tiganya atau pilih yang Anda suka.
- Selain 3 saran di atas, silahkan menggunakan aplikasi yang sobat suka :-)
wuah lengkap banget aplikasinya
BalasHapusbagi yang suka jepret-jepret ini, apalagi bisa dijual
lengkap juga ini pembahasannya, sip deh
Yups, benar sekali...
Hapussangat cocok untuk sobat yang suka jepret2 ini :)
...
wah terimaksih banyak artikelnya mas, kebetulan sekali saya suka foto grati dan memotretnya lewat hp. dari pada saya upload ke instagram mending saya jadikan duit. oya, foto yang susah saya upload ke instagram atau ke facebook apa masih bisa lagi ya
BalasHapusSama2, gak boleh gan... fotonya harus yang belum pernah diupload ke mana pun
Hapus