Lama sekali tidak mengulas aplikasi/ permainan Android karya anak bangsa, terakhir adalah aplikasi tentang pengenalan kepada Syi'ah pada awal bulan Oktober 2014. Nah untuk mengisi kategori permainan dan produk anak bangsa, maka pada posting ini saya akan mengulas sebuah permainan dalam negeri yang bernama "Monggo di pesen" (Silahkan dipesan). Uniknya dalam permainan ini (seperti pada namanya) menggunakan bahasa Jawa halus. Seperti judul ulasan kali ini, permainan ini adalah untuk mengetahui berapa pembeli yang dapat Anda layani dalam waktu yang ditentukan (kurang lebih 40 detik, yang semakin lama semakin pendek waktunya). Berikut adalah tentang permainan ini:
Nama |
: Monggo Dipesen 2
|
Versi |
: 1.2
|
Update |
: Februari 2014
|
Ukuran file |
: 5,6 Mb
|
Versi Android |
: 2.2 dan lebih baru
|
Developer |
|
Situs |
: -
|
Berikut adalah screenshot permainan ini:
Ikon permainan Monggo Dipesen 2 versi 1.2 |
Dari ikon orang yang melihat dapat mengartikan bahwa pada permainan ini ia akan menjadi penjual, kemudian dari nama permainan dapat diketahui pemain di sini akan melayani pemesan/ penjual. Yah, sepertinya dua perpaduan yang cukup bagus. Baiklah berikut adalah tampilan utamanya:
Tampilan utama permainan Monggo Dipesen |
Dari tampilan utama terlihat sangat simpel dan cukup bagus, disana ada 2 menu yaitu Main untuk mulai bermain kemudian Cara Bermain untuk menunjukkan cara bermain pada permainan ini dan ini sangat membantu khususnya untuk kita yang belum pernah bermain permainann ini. Baiklah, berikut adalah screenshot saat bermain:
Tampilan saat bermain |
+ Gratis, tanpa iklan
+ Permainan sederhan
+ Desain cukup bagus
+ Ringan
+ Dapat melihat pencapaian global dengan G+
Kekurangan:
Sebenarnya permainan ini cukup bagus, meskipun tidak dapat melihat pencapain level tetapi keseruan digantikan dengan dapat melayani berapa pembeli dan pendapatan nilai. Sehingga satu-satunya kekurangan adalah tidak dicantumkannya tentang developer.
Kesimpulan:
Permainan benar-benar Indonesia punya, kalau dilihat dari bahasanya mungkin dari Jogja tetapi entah juga ya karena tidak ada tentang developer dan saya juga belum mencari tahu tentang developer ini. Jadi khusus untuk sobat yang suka bersaing atau banyak-banyakan skor saya merekomendasikan permainan ini untuk sobat pasang di perangkat Android sobat.
Untuk Anda yang ingin download apk-nya silahkan klik salah satu link berikut:
Sekian ulasan kali ini.
Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan meninggalkan komentar.
Kritik & Saran. Terimakasih atas kehadiran dan juga ukiran jejak Anda.