Terakhir kali mengulas aplikasi keuangan ternyata sudah lebih dari 2 tahun yang lalu 2 aplikasi money manager dari luar negeri yaitu Money Manager Ex dan MoneyWise. Untuk mengisi kekosongan jenis aplikasi mengatur keuangan dan menambah pengetahuan saya dan juga sobat sekalian maka pada kesempatan kali ini akan saya ulas sebuah aplikasi produk anak bangsa yang cukup simpel, kecil, ringan, dan mudah untuk digunakan. Berikut adalah tentang aplikasi tersebut:
Ikon aplikasi: Catatan Keuangan Harian |
Nama |
: Catatan Keuangan Harian
|
Versi |
: 1.0.4
|
Update |
: Agustus 2017
|
Ukuran file |
: + 3 Mb
|
Versi Android |
: 4.0.3 dan lebih baru
|
Developer |
|
Situs |
Tampilan Utama |
Fasilitas:
- Mencatatan pendapatan dan pengeluaran harian
- Laporan pengeluaran dan pendapatan
- Laporan per bulan
- Menghitung selisih pendapatan dan pengeluaran
- Export dan menyimpannya sebagai dokumen excel (.xls)
- Dapat mengedit kategori pengeluaran maupun kategori pendapatan
- PIN sebelum masuk aplikasi (secara default belum diaktifkan)
- Mengubah warna tema
Kelebihan:
+ Aplikasi ini kecil, ringan, simpel
+ Mudah digunakan
+ Dapan mengubah warna tema / tampilan
+ Cukup banyak pilihan temanya
Kekurangan:
Sependek pengetahuan saya, aplikasi ini secara menyeluruh bagus dan tidak memiliki kekurangan karena meskipun kecil dan simpel tetapi fasilitasnya cukup lengkap. Tetapi ada satu fasilitas yang menurut saya patut ditambahkan agar lebih sempurna dan membantu pengguna, yaitu fasilitas import dari dokumen excel (.xls). Karena dengan ini akan memudahkan dan bermanfaat sekali khususnya untuk yang ingin membackup dan menggunakan lagi data hasil export tersebut di aplikasi ini. Jika tidak menambahkan fasilitas import data, sebagai gantinya ada fasilitas penyinkronisasi-an data dengan akun google. Semoga saja ke depannya ada salah satu dari kedua fasilitas tersebut.
Kesimpulan:
Aplikasi ini sangat cocok sekali untuk sobat yang membutuhkan aplikasi pengatur keuangan yang ringan dan mudah digunakan. Untuk Anda yang ingin download apk-nya silahkan klik salah satu link berikut:
Sekian ulasan kali ini.
Semoga bermanfaat.
Terima kasih . Sangat membantu info nya
BalasHapusSama-sama,...
Hapus