http://rev-all.blogspot.com/search/label/Perangkat%20Muslim

18 Oktober 2019

Cara cepat dan mudah menonaktifkan panggilan masuk WhatsApp

Bismillah,
mungkin kita pernah berpikir bagaimana caranya menonaktifkan panggilan atau telepon masuk dari aplikasi WhatsApp yang kita miliki karena suatu hal yang yang membuat kita harus menonaktifkan panggilan WhatsApp seperti kita menggunakan HP untuk live streaming atau yang lainnya.

Mungkin juga ada sebagian dari Anda yang mencari di menu pengaturan WhatsApp cara menonaktifkan panggilan masuk dan ternyata anda tidak mendapatinya, karena di web resminya WhatsApp pengaturan tersebut memang tidak ada berikut ini adalah screenshot-nya:

Bagaimana cara menonaktifkan fitur panggilan web WhatsApp
Bagaimana cara menonaktifkan fitur panggilan web WhatsApp

Nah maka dari itu karena pengaturan dari sananya tidak ada, kita bisa menggunakan alternatif cara diluar pengaturan WhatsApp salah satunya adalah dengan cara cara memberhentikan WhatsApp sementara atau dengan nama lain memaksakan berhenti WhatsApp. Berikut ini adalah caranya:

  1. Silakan menuju pengaturan pada ponsel Anda
  2. Kemudian masuk ke pengelola aplikasi
  3. Kemudian cari nama aplikasi yang ingin diatur, sedangkan kita akan mengatur aplikasi WhatsApp maka cari aplikasi WhatsApp
  4. Setelah kita mau masuk pada pengaturan aplikasi WhatsApp, silakan tekan tombol paksa berhenti atau mungkin di hp lain tertulis  atau hentikan atau yang semisal. Sebagaimana terlihat pada gambar berikut ini:

pengaturan paksa berhenti proses aplikasi WhatsApp
pengaturan paksa berhenti proses aplikasi WhatsApp


Nah dengan melakukan ini maka anda sudah memberhentikan proses WhatsApp selain panggilan tentu saja chat juga akan terhenti kan sementara, dan itu akan kembali normal lagi ketika anda membuka whatsapp pertama kali dan jika ingin menonaktifkan lagi lakukanlah cara yang sama sebagaimana di atas.

Mungkin ini saja tips kali ini semoga saja bermanfaat, ini hanyalah salah satu cara yang dapat kita lakukan untuk menghentikan panggilan masuk WhatsApp di sana mungkin ada cara-cara lain yang dapat anda temukan di Google.

11 Oktober 2019

Update WhatsApp Bisnis: Fasilitas Katalog Produk

Bismillah,
Alhamdulillah setelah lama tidak mengisi blog ini sekarang saya dapat menyempatkan untuk berbagi, kali ini kita akan review ringan membahas secara sekilas update aplikasi WhatsApp bisnis, semoga saja aplikasi ini dapat mempermudah anda dalam berbisnis.

WhatsApp bisnis adalah salah satu aplikasi chatting yang sangat membantu untuk Anda pebisnis dalam melayani pelanggan di dunia internet yang sangat berkembang di masa ini.

Penampilan Pengelola Katalog
Penampilan Pengelola Katalog


Setelah beberapa waktu lalu WhatsApp membuat aplikasi khusus untuk pebisnis, kemudian WhatsApp selalu mengupdate fasilitas aplikasi tersebut agar mudah digunakan dalam melayani pelanggan.

pembaruan terakhir yang baru saja dilakukan oleh WhatsApp adalah penambahan fitur katalog produk, yang ini tentu sangat memudahkan para penjual untuk mengiklankan produknya. Berikut adalah screenshot menu katalog yang bisa anda temui pada menu Setelan, kemudian pilih setelan bisnis, maka akan tampil penampakan seperti berikut:

screenshot contoh lampiran sebuah produk di katalog
screenshot contoh lampiran sebuah produk di katalog

Banyak keuntungan yang didapatkan jika Anda menggunakan fasilitas katalog ini, di antaranya anda hanya perlu menambahkan produk sekali kemudian produk tersebut akan bisa ditampilkan berkali-kali di setiap chat yang anda butuhkan baik di chat pribadi atau japri maupun chat grup lalu pengguna yang lain bisa melihat produk tersebut dan juga produk Anda yang lain yang ada pada katalog.

Perlu Anda ketahui bahwa sebelum bisa tampil pada katalog tersebut setelah menambahkan produk maka produk tersebut akan di dicek atau diverifikasi oleh admin WhatsApp apakah produk tersebut boleh atau pantas untuk ditampilkan pada katalog anda, karena WhatsApp memiliki beberapa peraturan tentang penambahan produk.

Berikut ini adalah salah satu contoh screenshot ketika anda menambahkan sebuah produk ke dalam chat:

contoh produk dalam katalog yang ditambahkan dalam chat
contoh produk dalam katalog yang ditambahkan dalam chat

Nah seperti diatas lah penampakannya, ketika pengguna lain memilih lihat maka akan ditunjukkan kepada rincian produk tersebut termasuk deskripsinya dan dibawahnya terdapat link menuju daftar katalog pada produk kita dan ini tentunya sangat menguntungkan dan memudahkan kita dalam melakukan promosi melalui WhatsApp.

Demikian informasi update WhatsApp bisnis yang dapat kami sampaikan semoga bermanfaat dan mempermudah anda dalam melakukan bisnis.